Tips Blog : TIps Memulai Blogging Untuk Para Blogger Pemula

Tips memulai blogging untuk blogger pemula
Tips Sebelum Anda Memulai Blog Untuk Pemula -  Terkadang sering sobat bertanya-tanya bagaimana sih memulai blogging? Apa sih hal yang pertama kita lakukan? Banyak faktor yang membuat kita bingung akan hal semacam itu. Pada awal saya berpikir membuat sebuah blog juga masih bingung sob. Apa yang membuat saya bingung? yang membuat saya bingung adalah bagaimana cara saya bisa memulai blogging. Nah ini yang membuat saya terdorong untuk melakukan kroscek / mencari informasi "how to start a blog" atau bahasa indonesianya "Bagaimana Memulai sebuah blogging".

Banyak sekali informasi-informasi yang saya dapat dalam memulai blogging dan walaupun itu terkadang tidak semuanya saya serap.. hehe karna ada beberapa teknik blogging yang belum dimengerti dari seorang blogger newbie seperti saya ini. Sebenarnya untuk membuat sebuah blog itu mudah sekali sob. Kita tidak perlu mempelajari sebuah bahasa pemrograman untuk membangunnya. Banyak sekali jalan kita untuk mulai membuat sebuah blog seperti pada penyedia blog ini : blogger/blogspot, wordpress, dll. dan untuk membuatnya  tidak sampe 5 menit sudah jadi. hehe. Memang buat blog itu mudah, tapi setelah sobat membuatnya apa yang akan sobat lakukan? Bingung kan? :)

Nah pada kesempatan kali ini saya akan berbagi tips nih untuk sobat semua bagaimana memulai sebuah blog  untuk Blogger pemula, apa yang harus dilakukan setelah membuat blog, bagaimana agar blog kita ramai dikunjungi visitor. saya ambil dari berbagai macam sumber sob. dan sumber-sumber ini juga yang membuat saya pada akhirnya memulai untuk blogging. Bagaimana Tipsnya ? simak baik-baik sobat.



1. Tujuan dan Jenis Blog
tujuan membuat blog dan jenis blog


Yang perlu sobat perhatikan adalah apa sih tujuan sobat buat blog ini? untuk curhat kah? hoby kah? bisnis kah? ataupun yang lainya. itu semua harus sobat pikirkan dengan matang-matang. Terlihat sepele sih tapi sejauh saya surfing / browsing  kemana-mana, blog yang memiliki tingkat konsistensi dalam memilih tujuan didirikannya blog itu, akan lebih disenangi visitornya sob. Karna dari situlah visitor blog sobat mengetahui apa jenis blog yang dikunjungi dan lambat laun mereka akan pantengin terus blog sobat yang memang memiliki tujuan yang jelas itu.

Jangan terpancing dengan apa-apa yang sedang rame di perbincangkan sob. contohnya saja yang sedang terkenal ini nih, terus kita ngikutin buat blog untuk ini. Ada yang sedang booming seperti itu, terus sobat ngikutin lagi. Kalo seperti lebih baik stop sob. ikutin apa yang menjadi passion sobat, buat blog dengan tujuan yang jelas.

Nah berikut saya akan kasih tau ke sobat beberapa jenis blog yang saya ambil dari sumber. Agar sobat punya pandangan tentang tujuan sobat membuat blog :
  • Blog Pribadi  : Dari nama sobat pasti sudah tau kan, Blog pribadi ya blog yang biasanya digunakan untuk menceritakan kehidupan sobat, atau bisa dibilang diary onlinenya sobat.
  • Blog Niche : Blog yang membahas tentang satu topik. Biasanya membahas tentang tutorial-tutorial gitu sob atau bahkan yang lain tapi masih dalam satu topik.
  • Blog Media : Blog yang membahas tentang informasi-informasi.
  • Blog Bisnis : Blog yang biasanya digunakan untuk mempromosikan sebuah produk.
Silahkan sobat pilih jenis blog apa yang sobat inginkan. saya sarankan sobat untuk memilih satu jenis blog, dan matangkan serta maksimalkan blog tersebut.



2. Topik atau Tema Blog

memilih topik blog

Setelah sobat memilih tujuan blog, sekarang yang harus sobat pikirkan adalah menentukan topik. Kenapa? diatas sudah saya jelaskan bahwa ketika sobat memiliki kosistensi dalam memilih sebuah blog akan lebih disenagi oleh visitornya. Nah begitu pula dengan topik / tema blog sobat, semakin sobat konsisten dengan topik yang sobat sajikan terhadap visitor. semakin besar pula tingkat kesenangan visitor ke blog sobat, alhasil blog sobat terus dikunjungi.

Pilihlah topik / tema blog yang sobat gemari. misalnya sobat kan mengambil topik tentang komputer, ya sobat harus konsisten dengan topik yang sobat ambil. Karna gini sob, kalau sobat memilih topik yang digemari oleh sobat. nantinya sobat aka lebih mudah untuk membuat sebuah artikel atau postingan, enak kan? :). maka dari itu jangan tergiur oleh topik-topik yang sedang booming. konsistenlah dengan apa yang menjadi passion sobat. Atau sobat bisa saja surfing untuk mecari topik yang sedang hangat, tetapi dengan asumsi topik tersebut adalah sesuai dengan passion sobat juga, jadi itu akan lebih mudah jika kit membuat sebuah postingan.



3.  Buat Sebuah Blog

buat blog gratis

Setelah sobat sudah memiliki tujuan, jenis blog dan topik. langkah selanjutnya yang harus sobat lakukan adalah membuat sebuah blog. kenapa? ya iyalah. kalo tidak membuat blog ngapain dari awal sobat baca artikel dari atas. ya kan. Nah saya sudah saya katakan diatas bahwa membuat blog itu sangat mudah sob. kita tidak perlu belajar bahasa pemrograman seperti HTML ataupu XML untuk membuat blog. Sudah banyak penyedia layanan pembuatan blog yang sobat bisa gunakan, dan pastinya banyak juga yang gratis seperti : blogspot, wordpress, tumblr, dll.

Nah untuk menentukan blog. Kita mempunyai dua opsi sob. sobat ingin blog dengan domain gratis atau berbayar. Domain gratis artinya ya domain yang kita dapat dengan cuma-cuma, alias ga ada sepeserpun sobat bayar. Klo Domain berbayar biasanya kita membeli domain pada salah satu penyedia layanan domain, terus kemudian sobat tinggal pilih domain tersebut akan di integrasikan di blog yang gratis seperti blogspot ataupun bisa dengan membeli hosting kemudian install blog sobat di hosting tersebut. Menurut sumber yang saya baca blog atau websie yang memiliki domain berbayar akan lebih mudah menguasai kata kunci dibandingkan dengan domain blog gratis seperti blogspot. karna ketika google menempatkan domain blogspot pada halaman pertama, maka domain blogspot yang lainnya akan sulit untuk memposisikan dirinya diurutan pertama juga sob. itu menurut sumber ya sob. kalo menurut saya sih itu relatif sob, tergantung kekuatan konten kita saja untuk mengalahkan si pejwaner (PageOne) itu..hehe walaupun saya juga masih susah jadi pejwanner.. hiks hiks. :'(

Nah untuk sobat yang masih pemula banget atau newbie'er banget dan belum mengerti tentang bahasa pemrograman dalam pengembangan web blog. saya saranin sih sobat menggunakan layanan blog gratis dan domain gratis pula. Blogspot adalah rekomendasi saya untuk sobat. karna apa blogspot akan lebih mudah dipahami oleh blogger pemula dibandingkan dengan layanan blog seperti wordpress, karna wordpress di buat menggunakan bahasa PHP yang terstruktur. dan ketika sobat menambah widget pun harus terlebih dahulu mendownloadnya. Terlebih dari semua itu terserah sobat ingin menggunakan layanan yang mana saja.

Buat lah blog dengan template yang sederhana. jangan terlalu berlebihan. Terkadang kita keasikan memasukan berbagai macam widget untuk mempercantik tampilan blog. Jika sobat berpikiran seperti itu. Saya harap stop untuk melakukan hal yang seperti itu. Kenapa? Karna saat sobat menambahkan seabreg widget dalam blog sobat, maka yang akan terjadi loading blog sobat akan terasa lambat dan mengakibatkan visitor sobat akan terasa jenuh menuggu loading dari blog sobat. Alhasil visitor-visitor sobat akan berkurang. karna ketidaknyamanan visitor dalam mengakses blog sobat.



4. Blogwalking, Mulai Menulis Postingan dan Tingkatkan Trafik Visitor.

cara menulis blog

Setelah sobat sudah membuat blog, tips berikutnya yang sobat lakukan adalah sudah pasti menulis sebuah postingan. Iya dong, buat apa blog kalau blog tidak ada postingan artikel sama sekali. sebelumnya kan sobat sudah memilih tujuan dan topik blog yang akan sobat sajikan. Mulailah mencari inspirasi sobat untuk menulis artikel. sobat bisa mencari inspirasi tersebut lewat browsing atau surfing di blog lain atau biasa kita kenal adalah blogwalking. Nah mulailah dari situ, cari informasi apa yang sedang hangat dan pas untuk topik blog sobat. Setelah dapat inspirasi, mulailah posting sebuah artikel atau yang lainnya sesuai topik yang sobat tentukan dari awal.

Buatlah postingan semenarik mungkin dan banyak memberikan informasi yang bermanfaat untuk orang lain. jangan sekali-kali terpikirkan dibenak sobat ingin meng-copy paste postingan di blog lain. itu dilarang sob. dan bisa bahaya untuk kelangsungan hidup blog sobat .. hehe. karna bisa saja blog sobat miliki akan dijauhkan dari mesin pencari google, alhasil tidak ada visitor yang mengunjungi blog sobat. atau jika blog sobat adalah blogspot. maka kemungkinan tidak ada ampun lagi blog sobat akan di blokir. serem kan. Jangan tergiur dengan postingan blog yang banyak komentar, sehingga sobat meng-copy paste hasil karya orang lain, demi menaikan jumlah visitor di blog sobat. jangan ye sob.

Agar postingan sobat dapat terindeks oleh google, supaya banyak mendatangkan visitor. memang ada banyak sekali tekniknya sob, salah satu yang terkenal adalah SEO (Search Engine Optimation). Untuk sobat yang masih blogger pemula, saya sarankan sih tidak usah deh memikirkan tentang SEO dulu. Buat lah postingan sesering mungkin dan pastinya postingan yang bermanfaat. lambat laun google akan menyukai blog sobat dan pastinya dapat terindeks oleh google dihalaman awal.

Bagi saya untuk mendatangkan visitor adalah dengan kualitas konten postingan yang dibuat. karna dengan begitu konten blog yang berkualitas pasti banyak mendatangkan visitor. jamin deh!!  Tips dari saya ketika sobat ingin cepat terindeks oleh google, mulailah dengan riset keyword (Kata kunci) dari Google Keyword misalnya. cari keyword yang banyak dicari, analisis keyword, buat artikel dengan kombinasi berbagai macam kata kunci. Jangan lupa beri sedikit Deskripsi dari postingan sobat. karna dari deskripsi atau Meta Description ini dapat membantu orang lain menemukan postingan kita dalam mesin peencari. Dari cara  itulah insyallah postingan sobat akan lebih cepat terindeks oleh google.


5. Buat Navigasi Penulusaran Artikel

membuat blog

Nah selain desain blog yang satu ini juga penting sob. buatlah navigasi penulusuran agar pengunjung blog sobat dapat dengan mudah mencari berbagai macam postingan yang sobat buat dan pastinya membuat pengunjung  terasa nyaman berada di blog sobat. Sedikit tips dari saya. Buat navigasi dari setiap label yang sudah sobat sertakan di dalam postingan. Nah ini penting sob, karna sobat akan lebih mudah mengelola postingan-postingan yang sudah sobat buat. sebagai contoh sobat menulis artikel tentang "tutorial blog", sertakan label dengan nama yang mudah seperti blog. dengan begitu blog akan telihat lebih rapi dibandingkan satu halaman yang terdapat banyak cuplikan postingan blog. 


Oke sob, itu tadi beberapa tips yang saya berikan untuk sobat yang masih bingung memulai blogging. teruslah belajar sob, karna dari belajar kita akan semakin tau. ketika kita semakin tau segera perbaiki apa yang harus perbaiki. Blogging adalah sarana kita untuk memperkenalkan siapa diri kita ke orang lain. jangan malu untuk terus menulis blog sob. Semoga artikel kali ini bermanfaat untuk sobat angkringan semua. dan SALAM BLOGGER. :)


Sumber  : - http://www.seociyus.com/
                 - http://www.artikelblogq.com/


Artikel ini dilindungi oleh  :
MyFreeCopyright.com Registered & Protected

1 Response to " Tips Blog : TIps Memulai Blogging Untuk Para Blogger Pemula "

Terima kasih telah mengunjungi blog saya, silahkan tinggalkan komentar